Sekkab Tekankan Optimalisasi Serapan Anggaran

TANJUNG SELOR– Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Bulungan Risdianto mendorong seluruh OPD untuk menekan optimalisasi anggaran tahun ini.

Hal ini menyusul memasuki akhir tahun anggaran 2024, sehingga pemerintah mendorong  perangkat daerah untuk mengevaluasi capaian dan mengidentifikasi tantangan yang dihadapi.

Risdianto mengatakan, proses pembangunan memerlukan perencanaan yang matang, pelaksanaan yang konsisten serta pengendalian yang terarah.

Baca Juga  Raih Penghargaan DID Rp 12,4 Miliar

“Setiap perangkat daerah harus menyampaikan laporan pencapaian program dan kegiatan secara transparan, termasuk kendala yang dihadapi. Sehingga, kita dapat mengambil langkah strategis untuk menyelesaikan permasalahan yang ada sebelum akhir tahun anggaran,” kata Risdianto, Kamis (28/11).

Selain itu, Risdianto juga meminta agar perangkat daerah  harus melakukan optimalisasi serapan anggaran. Dia meminta, serapan anggaran yang telah dialokasikan dapat terserap secara maksimal dan digunakan untuk program yang memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Baca Juga  Sekkab Apresiasi Lomba Pentas PAI Bulungan 2024

“Tingkatkan kerjasama antar semua pihak demi memastikan pembangunan berjalan secara terintegrasi dan tidak tumpang tindih,” tegasnya.

Kemudian, ia juga menekankan kepada perangkat daerah untuk melakukan persiapan untuk tahun anggaran 2025.

“Selain menyelesaikan tugas tahun ini, kita juga harus mempersiapkan diri untuk melaksanakan program dan kegiatan pada tahun anggaran mendatang,” pungkasnya. (adv/kn-2)

Baca Juga  DPD Pepabri Kaltara Dikukuhkan
Bagikan:

Berita Terkini